Upaya peningkatan pemberian ASI eksklusif perlu dilanjutkan dan terus ditingkatkan, yaitu
melalui kegiatan diantaranya adalah memberdayakan ibu dan meningkatkan dukungan anggota
keluarga agar semakin banyak bayi baru lahir yang melakukan inisiasi menyusu dini, dan
semakin banyak ibu mampu menyusui dengan benar; meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan
dengan menyediakan tenaga konselor menyusui di sarana pelayanan kesehatan, dan revitalisasi
sarana pelayanan kesehatan sayang ibu dan bayi; dan menciptakan lingkungan. kondusif yang
memungkinkan ibu tetap menyusui sebagaimana mestinya. Untuk melaksanakan kegiatan
tersebut, keberadaan tenaga konselor menyusui menjadi sangat penting.